Kesalahan Kecil Social Media Marketing yang sering terjadi di Pebisnis
Memiliki akun social media untuk brand kamu dan mencoba untuk aktif memang gratis dan meskipun kamu tidak menggunakan uang, kamu tetap bisa melaksanakan langkah-langkah branding yang tepat. Namun, dengan keterbatasan pengalaman dan pemahaman tentang pemasaran di media sosial, banyak kesalahan umum yang sering terjadi oleh pemilik bisnis dalam memasarkan produknya melalui media sosial.
Oleh karena itu, artikel ini hadir untuk membantu pemilik bisnis memahami dasar-dasar pemasaran dan bagaimana mengelola media sosial mereka agar bisa berkembang. Berikut adalah kesalahan sederhana yang banyak disepelekan oleh pebisnis;
Menyepelekan comment dan interaksi di DM
Salah satu kesalahan umum adalah meremehkan komentar dan interaksi di pesan langsung (DM). Meskipun terlihat sepele, hal ini sangat mempengaruhi tingkat engagement akun kamu dan akan berdampak pada postingan-postingan berikutnya. Oleh karena itu, penting untuk menjaga dan menciptakan interaksi dengan followers untuk menjaga engagement dan keaktifan account di mata algoritma social medianya.
Pembuatan konten bersifat satu arah
Pembuatan konten yang hanya searah juga menjadi kesalahan. Dalam algoritma media sosial, penting bagi pengikut kita untuk terlibat dengan informasi yang kita sampaikan. Oleh karena itu, pembuatan konten perlu lebih menarik, dekat dengan pengikut, dan mampu menarik minat mereka terhadap produk atau jasa kita. Ini akan mendorong mereka untuk membagikan, mengomentari, dan menyukai postingan kita, serta meningkatkan aktivitas media sosial kita. Trik sederhana, kamu bisa start membuat konten yang dekat dengan kehidupan sehari-hari.
Promosi yang tidak efektif
Promosi yang asal-asalan juga merupakan kesalahan umum. Banyak yang mengeluh bahwa mereka sudah melakukan endorse atau iklan di media sosial, tetapi belum mendapatkan hasil yang baik. Memang, sebelum mencapai tahap itu, ada banyak aspek yang perlu diperhatikan dan dipersiapkan. Tidak dipungkiri diperlukan keahlian serta pengalaman untuk melaksanakannya dengan baik.
Selain dari tiga poin yang telah disebutkan sebelumnya, masih banyak kesalahan lain yang sering terjadi. Oleh karena itu, sangat disarankan untuk mencari mitra yang dapat membantu mengembangkan bisnis Anda di media sosial lebih efektif dan efisien. Dengan pengalaman dan pengetahuan kami, kami siap membantu kamu dalam menjalankan strategi media sosial untuk kesuksesan bisnis kamu.